Ada beberapa alasan yang menjadikan anak-anak muda memperebutkan bangku kuliah di Institut Pertanian Bogor. Antara lain:
- IPB merupakan kampus yang memiliki akreditasi A di Indonesia. Bayangkan saja hanya ada 8 perguruan tinggi negeri ataupun swasta yang memiliki akreditasi A.
- Kampus ini memiliki ranking terbaik ke 2 di Indonesia. Jadi sudah tidak diragukan lagi bukan prestasinya?
- IPB juga dinobatkan sebagai kampus terhijau nomor 27 di dunia. Wajar saja karena di kampus ini terdapat banyak tanaman yang membuatnya hijau.
- Di IPB terdapat sebuah asrama yang bisa ditinggali oleh mahasiswanya. Jadi untuk Anda yang berasal dari luar kota tak perlu repot memikirkan tempat tinggal.
- IPB juga menyediakan aneka beasiswa yang berasal dari pemerintah maupun swasta. Beasiswa ini kisarannya juga beragam.
image : fadhline.wordpress.com |
Setelah membaca beberapa ulasan diatas, apakah Anda menjadi tertarik untuk bergabung menjadi keluarga besar IPB (Institut Pertanian Bogor)? Jika berminat segera persiapkan semuanya dengan baik terutama persiapan dari sisi materi. Jangan lupa untuk terus mengikuti tanggal-tanggal penting penerimaan mahasiswa baru dari kampus ini. Demikian informasi ini dan semoga bisa menjadi referensi untuk Anda.
0 Comments