Terik dan panasnya matahari selalu dirasakan oleh orang yang berada Negara tropis seperti Indonesia ini. Setiap hari khususnya pada siang hari anda pastinya akan selalu merasakan panasnya sengatan matahari dan kulit yang kulit terbakar matahari. Hal ini tentunya akan membuat kulit rentan mengalami masalah oleh sinar ultraviolet matahari. Oleh karena itu anda harus melakukan perlindungan dan perawatan secara rutin agar kulit terhindar dari sengatan matahari, dan juga tidak menjadi gelap.
Namun tentunya anda pun harus tahu ciri-ciri dari kulit terbakar matahari. Dengan begitu anda dapat melakukan pemeriksaan dan perawatan lebih awal. Ada beberapa efek yang akan dialami kulit anda saat kulit anda memang benar terbakar matahari. Selain kulit yang menjadi menghitam, ada beberapa tingkatan kulit anda memang terbakar. Berikut tingkatan dari kulit yang terbakar oleh matahari.
Tingkat Pertama
Saat kulit anda memang terbakar oleh matahari, ada 2 tingkatan berdasarkan dengan tingkat dari parahnya kulit terbakar matahari. Pada tingkat pertama, efek yang ditimbulkan tidak terlalu parah. Kulit hanya memerah dan sedikit terasa nyeri, dan akan hilang dengan sendirinya, namun anda dapat melakukan perawatan perawatan dengan mengompresnya menggunakan air dingin, atau anda dapat mengoleskannya dengan lendir lidah buaya, ataupun krim yang bisa anda beli di apotik.
Tingkat Kedua
Untuk tingkat yang kedua, kulit yang terbakar matahari akan lebih parah dengan tingkat pertama. Cirri-cirinya yaitu sama kulit memerah, bengkak dan terasa nyeri. Namun lebih parahnya kulit anda bisa rusak sampai ke lapisan dalam kulit, sehingga rasa perih dan nyeri yang ditimbulkan lebih parah lagi kulit juga biasa nya melepuh. Jika kulit melepuh akibat kulit terpanggang sinar matahari biarkan saja jangan sampai anda menyentuhnya sampai pecah, sehingga akan menyebabkan kulit anda terluka lebih parah lagi. jika pecah maka anda harus mendapatkan perawatan ekstra dari rumah sakit.
Itulah beberapa tingkat keparahan dan cirri-ciri dari kulit yang terbakar oleh matahari. Memang sinar ultraviolet pada matahari dapat membuat kulit anda rentan terbakar dan tak hanya menyebabkan gelap, namun juga dapat membuat kulit anda rusak menjadi lebih parah lagi.
0 Comments