Selanjutnya, untuk resep membuat bakso bulat kita harus menyiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu, diantaranya
- 250 gram daging sapi, giling sampai halus sekali
- 125 gram tepung kanji
- 25 cc air
- 1/2 sendok makan garam
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 1/4 sendok teh merica bubuk
Kemudian resep membuat kuah bakso, yang perlu disiapkan adalah
- 750 cc kaldu ayam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh garam
- 1 batang daun bawang, iris tipis
Setelah semua bahan siap, maka sekarang kita mencoba praktek cara membuat Bakso:
- Campur daging sapi giling dengan tepung kanji, garam, bawang putih, dan merica bubuk, uleni sambil ditambah air sedikit-sedikit sampai adonan licin.
- Didihkan air yang agak banyak, lalu kecilkan api sampai air tidak bergolak lagi.
- Kepal adonan hingga keluar dari genggaman atau sesuaikan dengan selera anda mau membuat bakso besar atau kecil, kemudian masukkan ke dalam air mendidih tadi
- Rebus kira-kira 10 menit, jaga air jangan sampai bergolak agar bakso tidak pecah.
- Kuah ayam: didihkan kaldu ayam, masukkan merica bubuk dan garam, aduk rata, lalu masukkan bakso, didihkan kembali, angkat dari api, taburi dengan daun bawang.
- Biasanya disajikan bersama-sama dengan Mie kuning, tahu plempung diiris, daun seledri dan Pangsit goreng, ada juga yang menggunakan mie putih sesuai dengan selera masing-masing, kecap dan sambel menjadi tambahan yang khas untuk menikmati bakso
Dari teori resep cara membuat bakso diatas cukup mudah kan,, coba sekarang dipraktekkan supaya segera tahu cara membuat bakso yang nikmat hasil karya anda sendiri
Jika anda berkenan silakan klik tombol Like Facebook atau tweet atau G+1 supaya teman-teman anda juga bisa membaca informasi dari blog ini Terimakasih.
0 Comments