Tips mengatasi kantuk saat berkendara

Tips mengatasi kantuk saat berkendara berguna sekali untuk para pengendara motor maupun mobil supaya perjalanan anda lancar tanpa gangguan rasa ngantuk yang menyerang. Banyak kejadian kecelakaan terjadi disebabkan karena pengendara/sopir mengalami rasa kantuk yang teramat sangat karena kecapaian setelah berkendara jauh. Rasa kantuk yang teramat sangat akan segera fres kembali jika anda tahu Cara mengatasi kantuk saat berkendara. Cara yang tepat mengatasi kantuk tidak akan menggangu kesehatan anda sehingga kondisi tubuh tidak terganggu dan ini penting sekali dilakukan. Berikut beberapa tips cara mengatasi rasa kantuk tersebut

Cara mengatasi rasa kantuk saat berkendara sebenarnya cukup mudah dan semua orang bisa melakukannya dengan mudah, yaitu :
1. Upayakan untuk cuci muka terlebih dahulu sebelum mengawali perjalanan
2. Berdoa menjadi hal yang penting supaya anda selamat sampai tujuan.
3. Pemanasan tubuh, lakukan senam sebentar untuk meregangkann tubuh supaya rileks
4. makan minum secukupnya
5. Jangan minum alkohol
6. Kalaupun anda ingin mengonsumsi vit suplemen, sebaiknya konsumsi sewajarnya saja
7. siapkan minuman air putih, atau permen
8. makanan kecil secukupnya mungkin juga anda perlukan untuk mengusir kantuk.
9. Pasang sabuk sewajarnya saja jangan terlalu kencang agar aliran darah tetap lancar
10. Jika terasa mengantuk saat berkendara, sebaiknya segera menepi untuk istirahat.
11. Jangan paksakan berkendara sambil menahan rasa kantuk, sangat berbahaya
12. Menepilah di tempat aman misalnya warung, masjid, dsb
13. Cuci muka saat beristirahat, gerakkan tubuh anda misal jalan2 kecil agar rileks
14. Minum air yang hangat, misal teh panas atau kopi akan sangat membantu
15. Jika perlu, sebaiknay anda tidur barang 15 menit agar lebih fres.
16. Lanjutkan perjalanan jika sudah bener-bener hilang rasa kantuk
17. Selamat berkendara semoga anda selamat sampai tujuan.

Demikian beberapa tips sederhana untuk mengatasi rasa kantuk saat berkendara. Pastikan semua sudah oke tubuh sudah fit tidak ngantuk untuk berkendara. Ingatlah keluarga dan saudara anda menanti anda di tempat tujuan/kampung halaman untuk bisa bertemu anda dalam keadaan sehat. Perhatikan baik-baik rambu lalu lintas dan kalau perlu siapkan peta agar perjalanan anda tidak tersesat, pantau selalu siaran info mudik jika anda prediksikan jalan yang akan anda lalui macet, anda bisa mengambil jalan alternatif supaya lancar perjalanan anda.

Selamat berkendara dengan aman tanpa rasa kantuk yang menyerang.

<------------------------------------------------------------------------------> Jika anda berkenan silakan klik tombol Like Facebook atau tweets atau G+1 supaya teman-teman anda juga bisa membaca informasi Tips mengatasi rasa kantuk saat berkendara dari blog ini Terimakasih.

Post a Comment

1 Comments

Dwi jo said…
memang sangat berbahaya kalau sampai ngantuk di kendaraan. jadi ingat waktu dulu masih merantau, naik motor dari jakarta kadang sampai ketiduran di atas motor. hehe