Pengalaman 7 tahun bersama indosat

Tak terasa, Sudah 7 tahun hingga saat ini saya menggunakan layanan Indosat M3 yang merupakan salah satu produk Indosat terbaik dan telah terbukti handal, pengalaman 7 tahun bersama indosat hampir tak pernah mengalami trouble yang serius meskipun di saat-saat sibuk maupun di saat moment tertentu seperti Idul Fitri dan sebagainya (dimana saat-saat tersebut operator seluler yang lain sering mengalami trouble tapi indosat tetap ngacir tanpa masalah). Indosat sebagai salah satu Penyedia layanan operator seluller ternama di Indonesia, selalu memberikan program yang memanjakan para pelanggannya dengan berbagai fitur yang disesuaikan dengan perkembangan kecanggihan teknologi Informasi terbaru. Terbukti baru-baru ini Indosat meluncurkan produk terbarunya, apa itu? mari kita bahas sama-sama

Hingga saat ini misalnya indosat M3 yang masih setia saya pakai, mempunyai fitur layanan yang bagus dengan tarif kompetitif sehingga saya pun betah hingga saat ini sudah 7 tahun setia menggunakannya untuk berbagai keperluan seperti telepon, sms, dan internetan (meskipun dengan hape Siemens super Jadul yang saya punya, indosat tetap ngacir untuk internetan). Kemudahan dan layanan yang cepat dari indosat, selalu menjawab apa yang menjadi keperluan saya di saat penting harus buka email dan info lainnya ketika tidak berada di depan PC.

Dewasa ini Indosat semakin gencar dalam mengembangkan fitur dan layanannya buat para pelanggan setianya. Sebagai contoh layanan terbaru dari Indosat yaitu Indosat Mobile. Layanan Indosat Mobile diluncurkan di Pacific Ballroom 1, The Ritz Carlton Jakarta pada tanggal 25 Mei 2011 lalu yang dilakukan oleh Director & Cief Commercial Indosat, Laszlo Barta, dengan melakukan touch screen pada sebuah tablet, tagline yang dipakai oleh indosat untuk produk terbaru ini adalah Hidupkan Suksesmu dengan harapan layanan terbaru indosat mobile ini nantinya dapat memberikan layanan yang semakin memudahkan kegiatan mobile para pelanggannya.

Sekilas mengenai Indosat Mobile mari kita bahas bersama. Begini Sobat semua, bahwa kartu perdana Indosat Mobile merupakan gabungan dari tiga kartu selluler produk Indosat yang sudah beredar hingga saat ini, yaitu: Mentari, IM3 dan Indosat M2. Dimana kartu Indosat Mobile ini dapat melakukan tiga fungsi utama sekaligus yaitu untuk menelpon, sms dan data atau internet.

Banyak sekali kelebihan yang bisa kita peroleh dengan menggunakan indosat mobile, karena kita akan mendapat berbagai kelebihan diantaranya adalah : Tarif murah ke operator lain dengan harga yang sangat terjangkau untuk melakukan panggilan ke semua operator, ditambah fitur paket lengkap layanan Data, SMS maupun Telepon, pelanggan bisa memilih Paket harian, Paket Mingguan, atau Paket Bulanan, dan penunjang lainnya adalah Layanan Indosat Mobile dilengkapi dengan layanan indosat World, layanan portal terintegrasi sehingga akan sangat memudahkan para pelanggan dalam mengakses berbagai fitur internet seperti online registration, news, finance, m-banking, location info, bahkan sampai games hanya melalui Ponsel.

Untuk lebih jelasnya silakan di simak berikut ini :
1.  Khusus untuk pelanggan pasca bayar diberlakukan Paket bulanan (bukan paket harian/paket mingguan)
2.  Untuk pemakaian paket ini berlaku dari jam 05.00 sampai dengan 17.00
3. Yang menarik adalah adanya Discount 50% berlangganan Blackberry Full Service Bulanan (BlackBerry On Demmand) & BlackBerry Regular (BIS) untuk pelanggan Pascabayar s.d 31 Desember 2011


Mungkin anda akan bertanya, Bagaimana Cara Mengaktifkan Layanan BlackBerry Full Service Bulanan ? Begini, Untuk pengguna Blacberry Reguler (BIS) anda langsung datang ke Galeri Indosat yang terdekat dari tempat tinggal anda, nanti anda akan di bantu disana. Lain Halnya dengan anda yang menggunakan BlackBerry Full Service Bulanan (BlackBerry On Demand), Caranya sangat mudah anda hanya tinggal Ketik Bulanan kirim via SMS ke 889

Dan bagi anda yang ingin berlangganan caranya pun sangat mudah, Anda cukup Tekan *888# lalu tekan OK/YES, atau Kirim SMS, ketik Harian atau Mingguan atau Bulanan ke 888.


Indosat memang terbukti murah dan tidak murahan. Pengalaman 7 tahun bersama indosat, sejak 2004 hingga sekarang saya menggunakan Kartu dari Indosat, tarif indosat masih terbukti paling murah di banding yang lain. Pada waktu-waktu lalu saja ketika yang lain memberikan harga Rp.5,-/kb untuk layanan akses internet, Indosat mampu memberikan harga yang lebih murah yaitu Rp. 1,-/kb. Saya sering menggunakannya untuk buka email, Facebook, mencari info2 penting hanya dari hape karena lebih fleksibel gak ribet dan tetap irit yang pasti. Dengan sinyal kuat dan harga murah indosat tetap menjadi pilihan utama.

Yang lebih menyenangkan lagi adalah, kita bisa menggunakan layanan Pilih nomor sendiri. Dengan adanya layanan ini, kita bisa memilih nomor yang kita anggap sesuai dengan keinginan kita, misal nomor cantik, nomor tertentu yang mempunyai kenangan dengan hidup kita dan sebagainya. Berbeda dengan 7 tahun yang lalu, untuk mendapatkan nomor cantik kita harus pesan atau membeli dengan harga yang cukup tinggi namun berbeda dengan sekarang, maka segera ambil nomor cantikmu di indosat supaya tidak didahului orang lain.

Indosat Mobile dengan sinyal kuat menjadi pilihan yang mudah dan murah bagi yang menginginkan kemudahan dalam melakukan berbagai aktivitas mobile sehingga aktivitas apapun akan lebih mudah dijalani dan akan menghemat waktu serta tenaga.

Post a Comment

17 Comments

Blogger Sragen said…
Weh 7 tahun IM3... meh podo dadi ...
Gaptek said…
Wah,,, indosat mobile itu ternyata gabungan fitur2 dari Im3,mentari dan m2 ya,,,,


kereeeeen,
Sandy Prayoga said…
indosat memang the best :D
sibair said…
semakin nyaman untuk mobile blogging ya mas :)
azhie said…
Wuihhh mantebbb ampe 7 tahun :D
Mas Kadi said…
aku belom ada sih 7 tahun soalnya dulunya sering ganti2 nyari yang sesuai dan pilihan jatuh ke indosat sejak beberapa tahun yang lalu, bravo indosat
Unknown said…
Mantabb gan, udah pakai Indosat selama 7 tahun. Nice info gan :)
ajengkol said…
wah sama aku juga udah lama banget makai indosat
Anonymous said…
HSSP sangat menyukai ini. lha mbook teniin !!
Wisnu said…
tadi beli perdana IndosatMobile pertama liat waw dan pas dicoba connet wiss mak wusss tenan je po meneh sms murah mantap dah kang :D
hary said…
nake indosat ga ada ruginya dehhh...fitur2nya lengkap bgt
Benagewe said…
Wah hampir sama dengan saya, betah jadi pemakai Indosat :)
arief maulana said…
yup. untung ada indosat mobile. Saya jadi terbantu banget dalam bekerja dan ga perlu lagi mikir tarif mahal. Saya juga udah aktifin paket ini. :)
7 Tahun? kalo saya sih sering gonta-ganti operator, tapi ujung-ujungnya tetep balik ke Indosat, khususnya mentari. Murahnya berkualitas
dHaNy said…
Wah ternyata agan udah lama banget ya pake indosat... saya pake dari 2006,
tomi said…
saya pengguna setia indosat sejak tahun 2005
emang maknyuss indosat apalagi ada indosatmobile ini..
jadi enak dalam ngeblog dan ngenet

salam kenal :)
Admin Jatger said…
@All : iya.. indosat memang terbukti yahutt,, eman - eman kalo gak pakai indosat.. :D Lam sukses buat semua ya, trims atas supportnya :X