Kemudian saya coba buka email yang kemarin. kemudian saya ikuti langkah-langkah sesuai yang tercantum di email saya. Yang intinya adalah pemberitahuan dari twitter agar pasword lama diganti dengan pasword baru yang terdiri dari rangkan kata dengan angka atau simbol supaya lebih aman katanya. Karena pada waktu saya daftar twitter, saya pakai pasword yang hanya terdiri dari kata-kata saja tanpa angka atau simbol.
Setelah Saya ikuti petunjuk di email tersebut akhirnya bisa login lagi dengan password yang baru. saya curiga kenapa kok saya sampe diminta ganti password ya. apakah ada orang jahil yang berusaha login ke akun twitter saya tapi gagal terus karena tidak tahu passwordnya? Ataukah itu sebagai program baru dari twitter supaya kita memperbarui password kita?? Gak tau saya hingga saat ini, tapi yang pasti sekarang saya bisa login lagi ke twitter seperti biasanya..
Kalau dari sobat-sobat yang mengalami hal yang sama, pastika pengirim email benar-benar dari twitter bukan dari email/web lain yang hanya akan mencuri id dan password twitter kita. saya sarankan ikuti langkah2 yang ada di email twitter anda dan lakukan dengan benar..
0 Comments